Manfaat SSL Website WordPress

wordpress ssl logo

Manfaat SSL Website WordPress

Last updated on

Manfaat SSL Website WordPress –  Secure Socket Layer atau biasa di singkat dengan SSL merupakan sebuah protokol yang dienskripsi sehingga koneksi yang terjadi antara pengunjung website (browser) akan menjadi lebih aman. Salah satu tanda website tersebut telah menggunakan SSL dan proses koneksi terjadi secara aman ditandai dengan url website tersebut menjadi https seperti pada website kami https://www.idsysadmin.com

SSL sendiri sangatlah penting untuk semua website dan kami sendiri sangat yakin bahwa dalam beberapa tahun ke depan, SSL (https) akan menjadi url standard untuk semua website menggantikan default url saat ini, http. Hal ini sangat mungkin terjadi karena layanan SSL Let’s Encrypt di cPanel telah memulainya dan salah satu misi mereka adalah memberikan layanan internet aman dengan memberikan SSL secara gratis.

Layanan Hosting Terbaik Indonesia, Niagahoster pun mendukung program ini dan Anda dapat dengan mudah memperolehnya secara gratis jika mengorder hosting di Niagahoster. Silakan cek Cara Mendapatkan SSL Gratis di Niagahoster.

Mengapa WordPress Anda harus Menggunakan SSL atau HTTPS

Selain beberapa uraian di atas, berikut adalah alasan utama mengapa Anda harus menggunakan SSL dan mengubah url Anda menjadi HTTPS:

SSL Baik Untuk SEO

Google yang merupakan mesin pencari utama saat ini di Indonesia dengan tegas merilis pada 6 Agustus 2014 lalu bahwa website dengan SSL ( HTTPS) akan lebih mengutamakannya di hasil pencarian mereka. Hal ini karena url dengan HTTPS akan lebih aman untuk para pengguna internet mengingat banyaknya malware yang terus berkembang saat ini (Baca: Panduan Menghindari Malware WordPress).

Proses Transfer Data Lebih Aman

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, SSL memungkinkan proses pertukaran informasi antara browser (pengunjung website) dan server Anda lebih aman karena datanya di enskiripsi sehingga kemungkinan pencurian data seperti kartu kredit dan lain-lain saat transaksi akan lebih terjaga. Hal inilah salah satu yang menjadi pertimbangan mengapa Google mengutamakan website dengan SSL di hasil pencarian mereka.
Website Lebih Terpercaya

Dengan SSL, para pengunjung website Anda akan lebih percaya dan percaya diri terhadap website Anda karena dengan SSL (HTTPS) tersebut pengunjung tahu bahwa dia berada di koneksi yang aman dan semua datanya terjaga dalam proses transaksi atau pertukaran data dengan website tersebut. Hal ini akan sangat baik bagi Anda yang menggunakan website untuk toko online karena pengunjung atau calon pembeli akan lebih percaya dengan website Anda.

Kami rasa tiga alasan tersebut sudah sangat cukup menjadi alasan mengapa Website WordPress Anda wajib menggunakan SSL (HTTPS). Silakan order di Layanan Hosting Niagahoster dan dapatkan SSL secara gratis dan nikmati manfaat SSL di website Anda :).


Leave a Reply

× Ada yang ditanyakan?